Pematang Siantar, Boa Boa News
Sebanyak 44 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar terima Surat Keputusan (SK) Pengangkatan dari wali kota di Ruang Serbaguna Balaikota, Rabu (1/11-2023).
Dari 44 PNS tersebut, 30 orang langsung dilantik dan diambil sumpah sebagai Pejabat Fungsional.
Dalam arahannya Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA antara lain meminta PNS sebagai abdi negara dan pelayan masyarakat, agar melaksanakan tugas sebaik-baiknya, dan memberikan pelayanan berkualitas kepada masyarakat.
Selain itu dia juga menekankan PNS harus melaksanakan Senyum, Sapa, Salam, Sopan, dan Santun atau 5 S, demi mewujudkan Pematang Siantar Bangkit dan Maju.
Untuk memberikan senyuman, kata wali kota tidaklah sulit. Tinggal tarik bibir ke kanan dan ke kiri maka jadilah senyum.
Amanah yang diterima para PNS, tambah wali kota adalah merupakan kehendak Tuhan dan telah melalui proses serta pengorbanan keluarga. Sehingga agar menjalankan amanah sebaik-baiknya.
“Ini awal karir dan rekam jejak sebagai abdi negara. Jika bercita-cita ingin meraih jenjang yang lebih tinggi, harus mempunyai komitmen tinggi untuk bekerja dan menjalankan tugas. Jaga kontinuitas dan kestabilan kinerja dan demi harapan dan cita-cita dalam menapak karir sebagai PNS hingga purns tugas,” pesan Wali Kota Susanti.
Pada kesempatan ini dilakukan penandatanganan Pakta Integritas, berita acara, serta penyerahan SK kepada 44 PNS tersebut. (Togar Sinaga)