Pematang Siantar BoaBoaNews
Gedung 4 Pajak Horas yang terletak di Jalan Merdeka, Pematang Siantar, yang dibangun tahun 1981 yang lalu, sudah menunjukkan tanda-tanda usia uzur ketika guguran cor Langit-langit bangunan lantai 1 dan 2, mulai dirasakan beberapa pemilik Kios.
Oleh karena itu, kami sebagai Pengelola Pasar Horas, berinisiatip mencari Dana untuk merenovasi Gedung 4, demi kenyamanan dan keamanan Pedagang serta Konsumen, ujar Direktur Utama PD PASAR Bambang, kepada BoaBoaNews, ketika ditemui di kantornya Kamis 25 Maret 2021 lalu.
Bambang menjelaskan bahwa Kondisi Gedung 4 itu sudah tak layak lagi, maka kita telah menyurati Kementerian Perdagangan dan Perindustrian melalui Dinas Perindag Kota P.Siantar, mudah-mudahan Kemenperindag memberi Respon Positip, sehingga warga Pedagang dan Konsumen Siantar sekitarnya merasa nyaman dan aman berdagang dan berbelanja di Gedung 4 Pasar Horas.
Plt Kadis Perindag Kota Pematang Siantar, Jadimpan Pasaribu mengamini bahwa Surat PD Pasar tentang Permohonan Renovasi Gedung 4 Pasar Horas, telah mereka Antarkan ke Kementerian Perindag. Hal ini diungkapkan Plt Kadis Jadimpan Selasa 23/3-2021 lalu ke BoaBoaNews, ketika ditemui di kantornya. Jadimpan mengatakan mudahmudahan Kementerian segera merespon, sehingga Gedung 4 bisa di Renovasi di tahun ini juga.
Pedagang Gedung 4 sudah setuju Tempat berdagang mereka di Tenovasi demi kenyamanan dan keamanan serta keindahan Gedung tempat mereka cari uang tersebut.
Mekanisme Renovasi mengacu ke Peraturan dan perundang undangan yang berlaku, ujar Bambang mengakhiri.(02).