Pematang Siantar, BoaBoa News
Sebanyak 18.775 anak di Kota Pematang Siantar menjadi sasaran SUB Pekan Imunisasi Nasional (SUB-PIN) Polio.
Hal itu terungkap pada pencanangan SUB-PIN Polio oleh Wali Kota Pematang Siantar dr.Susanti Dewayani SpA di Puskesmas Singosari, Jalan Singosari Kelurahan Bantan Kecamatan Siantar Barat Pematang Siantar, Sumut, Senin (13/2-2023).
Menurut Wali Kota, SUB-PIN Polio di Pematang Siantar berlangsung dua putaran yang masing-masing putaran dilaksanakan dalam waktu satu pekan, dengan jarak minimal antar putaran adalah satu bulan.
Untuk putaran pertama berlangsung pada 13-19 Februari 2023, dengan target cakupan sekurang-kurangnya 95 persen untuk masing-masing putaran, dengan sasaran SUB-PIN Polio adalah anak usia 0-59 bulan (dibawah 5 tahun).
Pelaksanaan SUB-PIN Polio ini dikatakan Wali Kota sehubungan dengan ditemukannya kasus Polio CVDPV2 di Kabupaten Pidie, Aceh, awal November 2022 lalu. Sehingga sangat perlu dilaksanakan penanggulangan kejadian luar biasa (KLB) dengan melaksanakan SUB-PIN Polio.
Untuk mendukung tercapainya sasaran minimal 95 persen, Wali Kota sangat mengharapkan kepada semua pihak, baik dari unsur Forkopimda maupun organisasi profesi kesehatan, untuk bekerjasama menyukseskan pelaksanaan SUB-PIN Polio tahun 2023 di Kota Pematang Siantar.
“Kami harapkan kepada Camat dan Lurah agar dapat menghadirkan sasaran ke pos pelayanan SUB-PIN Polio,” pinta Wali Kota.
Dengan kerjasama semua pihak, Wali Kota optimis target 95 persen sasaran anak usia 0-59 bulan yang divaksin Polio dapat tercapai. (Togar Sinaga)