Pematangsiantar, Boa Boa News
Sebanyak 1500 lebih pelajar SMA/Sederajat Pematangsiantar saat ini telah menerima KTP Elektronik sebagai pemilih pemula. Angka itu diperoleh pada penyerahan kembali KTP kepada pelajar SMA Sederajat, oleh Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Drs. Matheos Tan MM di Aula Perguruan Sultan Agung Pematangsiantar, Kamis (14/11-2024).
Matheos dalam sambutannya saat penyerahan KTP dan KIA tersebut menyampaikan, setiap penduduk mempunyai hak untuk memperoleh dokumen kependudukan, salah satunya KTP elektronik dan KIA.
“KTP elektronik merupakan syarat untuk pencoblosan pada Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Sumatera Utara serta Wali Kota-Wakil Wali Kota Pematangsiantar,” ungkapnya.
“Selamat menggunakan hak pilih dengan membawa KTP elektronik bagi anak-anak kami pemilih pemula,” tambahnya lagi.
Lanjut dia, KIA berfungsi sama dengan KTP, namun diperuntukkan untuk anak berusia 0-5 tahun dan 5-17 tahun kurang 1 hari. Perbedaannya, KIA untuk bayi dan balita tidak menampilkan foto. Sedangkan foto ditampilkan pada KIA untuk anak usia 5-16 tahun.
“Penerbitan KIA ini dimaksudkan sebagai bentuk pengakuan negara, dalam hal ini Pemko Pematangsiantar, terhadap anak-anak sebagai bentuk perlindungan hak konstitusional anak sebagai warga negara Indonesia,” sebutnya.
Diketahui, dalam rangka meningkatkan pemanfaatan KIA, Disdukcapil menjalin kerja sama dengan sejumlah mitra bisnis, seperti Taman Hewan Pematangsiantar, Noboel’s Fresh Chicken, dan KFC Pematangsiantar. Dengan menunjukkan KIA, maka mendapatkan diskon atau potongan harga, atau benefit lain, yang besarannya sudah ditentukan dalam perjanjian kerja sama.
Terpisah, Sekretaris Disdukcapil Kota Pematangsiantar Saiful Rizal SSTP menyampaikan saat ini sudah ada 1.500 lebih siswa yang telah mendapatkan KTP sebagai pemilih pemula untuk pelajar SMA sederajat. (gar)