Pematang Siantar, BoaBoa News
Sebanyak 64 pejabat Kepala Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) TK, SD, dan SMP Negeri di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar dilantik Wali Kota dr.Susanti Dewayani SpA, di Ruang Data Balaikota, Senin (30/1-2023).
Dalam sambutannya Wali Kota menyampaikan, paradigma pendidikan saat ini begitu banyak program dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang harus diikuti demi kemajuan pendidikan di Kota Pematang Siantar seperti Program Sekolah Penggerak, Kurikulum Merdeka, Pengajar Praktek, Kampus Mengajar, dan masih banyak lagi.
Hingga saat ini pendidikan merupakan kebutuhan mendasar yang sangat kompleks. Sebagai garda terdepan dituntut untuk mampu menjadi agenda perubahan bagi kemajuan pendidikan dilingkungan sekolah.
Kepala sekolah, kata Wali Kota, harus memiliki kompetensi kepribadian, manajerial pengembangan kewirausahaan, supervisi kepada guru, dan tenaga pendidikan.
Diharapkannya Kepala UPTD TK, SD, dan SMP dilingkungan Pemko Pematang Siantar mampu mengelola sekolah dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan, sesuai dengan transformasi pembelajaran yang berpihak kepada peserta didik.
Sehingga peningkatan mutu pendidikan dapat diikuti pula dengan peningkatan akses masyarakat terhadap pendidikan yang betmutu di Kota Pematang Siantar.
Sementara itu Plt Kepala Dinas Pendidikan Pematang Siantar, Rudolf Barmen Manurung MPd melaporkan PNS yang dilantik terdiri dari 9 orang Kepala UPTD SMP, 50 orang Kepala UPTD SD, dan 5 orang Kepala UPTD TK. (Togar Sinaga)